Jumat, 05 Januari 2018

GGD:GURU GENERASI DIGITAL

GGD yang saya maksud bukan Guru Garis Depan,akan tetapi Guru Generasi Digital,jangan tanya darimana asalnya,yang jelas judul artikel ini ditulis tidak asal-asalan,itu sudah cukup untuk menunjukan niat saya berbagi insfirasi melalui sebuah tulisan.
Menurut wikipedia,bahwa:
Revolusi Digital adalah perubahan dari teknologi mekanik dan elektronik analog ke teknologi digital yang telah terjadi sejak tahun 1980 dan berlanjut sampai hari ini. Revolusi itu pada awalnya mungkin dipicu oleh sebuah generasi remaja yang lahir pada tahun 80-an. Analog dengan revolusi pertanian, revolusi Industri, revolusi digital menandai awal era Informasi. [1]
Revolusi digital ini telah mengubah cara pandang seseorang dalam menjalani kehidupan yang sangat canggih saat ini. Sebuah teknologi yang membuat perubahan besar kepada seluruh dunia, dari mulai membantu mempermudah segala urusan sampai membuat masalah karena tidak bisa menggunakan fasilitas digital yang semakin canggih ini dengan baik dan benar. 
"Lho,saya kan guru yang lahir di era pra 1980"
Begitu kira-kira,jika ada yang menyanggah,setelah tahu bahwa era digital itu dimulai dari tahun 1980,tidak salah sanggahan tersebut,kalau kita lahir di era pra 1980,menyanggah seperti itu,hanya yang jadi catatan,bahwa sampai pasca 1980,kita masih ada dan ikut merasakan bagaimana hidup di era digital bersama para generasi digital lainnya,dengan beragam problemanya,ada yang:
  • Wellcome dan adaftif mengikuti perkembangangannya
  • Ringkih,susah adaftasi dan kurang begitu wellcome dengan perkembangan serba digital ini
  • Tidak menghiraukan,cuek,tidak peduli dengan perubahan yang  terjadi,mau begini dan begitu juga silahkan
  • Antusias sekali dengan perkembangan kekinian,dan menjadi Updater,tidak mau ketinggalan dengan info kekinian.
  • Dan....problema-problema klasik lainnya.
Menjadi guru diera digital ini,susah-susah gampang,artinya ada yang beranggapan susah-susah (susahnya dua kali),ada yang beranggapan gampang,tergantung darimana sudut mata memandang dan dari konsep diri,jika dalam konsep diri dan pandang bahwa menjadi guru diera digital itu susah,akan menjadi susah,akan tetapi jika konsep diri dan sudut pandang,menganggap bahwa menjadi guru diera digital ini gampang,semua akan nampak gampang,jadi,mari konsep diri kita bentuk menjadi positif agar menjadikan semua yang dihadapi,menjadi mudah.
Jika kita banding-bandingkan,kehidupan guru sebelum era digital dengan kehidupan guru setelah era digital,akan banyak perbedaan yang dapat kita kumpulkan,bukan bermaksud mengklasipikannya menjadi sesuatu yang negatif akan tetapi mari kita bandingkan untuk diambil hikmah positifnya bagi perkembangan dunia pendidikan,jangan jauh dulu skup jangkauannya,untuk skup kelas saja,bahwa era digutal ini membawa perkembangan yang signipikan untuk keberluangan KBM guru dikelas,misalnya:
  • Dulu,hanya sekedar perlu buku materi penunjang saja susah,sekarang,diera digital ini,dalam satu klik guru dapat puluhan buku referensi berbagai jenis dan klasipikasi buku,tinggal memilah milih,mana yang diperlukan untuk bahan penunjang KBM kita dikelas
  • Dulul,manakala,guru menemukan materi yang dianggap sulit untuk dipecahkan,sekarang tinggal googling atau searching,maka berbagai masukan dan solusi pemecahan masalah muncul dilayar android atau komputer kita,memberikan alternatif jawaban pemecahan masalah yang dihadapi guru dikelas.
  • Dulu,guru itu merasa sendirian dalam menghadapi permasalahan pembelajaran dikelas,sekarang,diera digital ini,guru mempunyai banyak teman,dari sabang sampai Merauke,bahkan teman lintas Negara dan lintas Benua,guru bisa saling sharing,saling bantu,saling mengisi dan saling menguatkan,bisa komunikasi langsung via berbagai aplikasi jejaring sosial,ada whatapps,Messenger,Facebook,Instagram,dan berbagai bentuk komunikasi modern seperti Video Call maupun video confrence.
  • Dulu,Kompetensi guru itu hanya menunggu adanya program pembinaan yang diselenggarakan oleh Instansi atau Dinas terkait,sekarang,Untuk meningkatkan Kompetensi itu terbuka lebar secara online,baik Daring,Luring,surat elektronik maupun workshop online sejenis yang sesuai dengan profesi masing-masing,
  • Dulu,manakala guru memerlukan referensi maupun daftar pustaka,susahnya minta ampun,mengingat keterbatasan tempat dan waktu,apalagi buat bapak ibu guru yang bertugas didaerah terpencil,namun sekarang,di era digital ini,tidak terhalang jarak dan waktu untuk menemukannya,mudah dan murah,bahkan yang gratisan juga bayak.
Itulah,sebagian kecil gambaran petbandingan,dari perkembangan era digital saat ini,kayak manfaat dan banyak membantu serta mempermudah pelaksanaan tugas pokok dan fungsi guru.
  • Jika era digital ini kita analogikan dengan sebuah kereta cepat,maka guru adalah penumpangnya,jika penumpangnya belum siap,ketinggalan lah sang penumpang
  • Jika era digital ini,kta analogikan dengan sebuah mobil prbadi,maka guru adalah sopirnya,jika sang sopir tidak punya kemahiran dan kompetensi untuk mengoprasikannya,maka mobil tersebut hanyalah seonggok besi yang tidak mempunyai fungsi dan arti.
Jadi,mari,era digitalisasi ini kita manfaatkan untuk:
  • Kegiatan edukasi,
  • Sarana penambah referensi,
  • Suplemen penambah vitalitas mengajar,mendidik,membimbing,mengarahkan,melatih,menilai dan mengevaluas peserta didik
Demikian,semoga bermanfaat!Siap tidak siap,zaman terus bergulir,dan tidak pernah menunggu,karena mari ikuti kecepatan bergulirnya zaman,biar tidak ketinggalan oleh zaman!
Jadilah,Guru zaman Now,namun kaki tetap menapak pada kode etik guru!

Referensi:
  • Sumber gambar:https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiMiTZsaHQ8rA9cOK7nvFNdDda3DY5xZ1ssbGD4K9_zEK7Koyn9HaZE5Kj0BivgxEEV_L0LbjQu_aHWQRpj0RJV-unp_4om9sce1aicM-1-YgkSmQK0HAYHA61dXhFJhCdjeslOuhHFcsGV/s1600/Social-media.jpg (diakses tanggal 4 Januari 2018)-online
  • https://id.m.wikipedia.org/wiki/Revolusi_Digital

Tidak ada komentar:

Posting Komentar